Satu lagi resort yang bisa kamu coba saat ingin liburan di pulau seibu, yaitu Pulau Genteng Kecil. Pulau seluas 5.5 hektar ini dikhususkan untuk aktivitas wisata atau pulau resort. Pulau mungil ini tak boleh terlewatkan terutama bagi penghobby diving atau snorkeling karena spot-spot pemandangan bawah lautnya yang spektakuler. Tak hanya berenang bersama berbagai biota laut Anda juga bisa menyaksikan dari dekat berbagai jenis terumbu karang warna-warni.

Bisa ngapain aja di Pulau Genteng Kecil?

liburan pulau genteng kecil

Pulau yang terletak di sebelah utara Jakarta ini pasti akan membuat kalian takjub saat pertama kali menginjakkan kaki di dermaganya. Tak hanya sekedar liburan, di pulau mungil ini kalian juga dapat menggelar pernikahan outdoor di tengah alam pantai yang indah dengan suasana lebih intim dan akrab. Bila outbond kantor atau komunitas di kawasan hutan atau camping ground sudah lumayan sering dilakukan, kali ini cobalah berganti suasana dengan outbond di Pulau Genteng Kecil. Reuni dengan teman SD, SMP, SMA, atau teman kampus juga pasti lebih seru bila dilakukan di daerah pantai yang alami dan indah.

Liburan di Pulau Genteng Kecil dengan paket wisata

pantai pulau genteng kecil

Agar lebih nyaman sebaiknya kalian mengambil paket wisata dari jasa tour and travel untuk liburan di Pulau Genteng Kecil. Secara umum ada dua pilihan paket yang bisa menjadi alternatif, yaitu paket one day tour atau liburan sehari dan paket menginap bila kamu mempunyai waktu libur yang cukup panjang dari kantor. Kegiatan yang bisa kamu lakukan saat pertama kali tiba di pulau ini adalah berkeliling untuk menjelajahi setiap jengkalnya. Pasti akan seru sekali dan yang jelas kamu tak akan kelelahan mengingat  ukurannya yang tidak terlalu besar. baca juga Pulau harapan

Aktivitas liburan favorit

paket pulau genteng kecil

Seperti yang telah disinggung sebelumnya, spot snorkeling dan diving di sekitar pulau ini sangat indah sehingga jadi agenda wajib yang tak boleh dilewatkan. Berbeda dengan spot-spot diving bawah laut yang berada dekat dengan Ibukota, kondisi perairan di pulai ini masih sangat terpelihara, termasuk terumbu karangnya, berbagai jenis tumbuhan laut, ikan-ikan, dan lain-lain. Kamu juga bisa melihat bintang laut di tempat ini. Jangan lupa mengabadikan acara snorkeling kamu dengan foto underwater dan unggah ke akun social media kamu.

Diving

diving pulau genteng kecil

Untuk mengeksplor lebih jauh pemandangan bawah laut di sekitar perairan pulau wisata ini kamu juga bisa diving yang pasti akan membuat kamu semakin terpesona dengan keindahannya. Tapi ingat bahwa kamu harus punya keterampilan khusus untuk aktivitas ini dan sudah terlatih pastinya. Berbeda dengan snorkeling atau aktivitas selam dangkal yang boleh dicoba bahkan oleh pemula sekali pun.

Jelajah sekitar pantai

pantai pulau genteng kecil

Kegiatan liburan pilihan lainnya yang juga tak boleh kamu lupakan adalah berkeliling sekitar pulau dengan speedboat atau perahu nelayan. Agar lebih terkesan alami sebaiknya pilih yang kedua karena  kamu bisa semakin menikmati kecantikan pulau ini di atas perahu yang melaju pelan. Meluncur di air yang tenang dengan buih-buihnya yang tipis, menikmati semilir angin beraroma laut, apalagi ditemani orang-orang terdekat tentu akan membuat liburan Anda semakin berkesan.

Watersport

snorkling pulau genteng kecil

Untuk semakin meningkatkan minat wisatawan berkunjung ke Pulau Genteng Kecil pengelola juga telah menyediakan fasilitas water sport yaitu banana dan sofa boat. Keduanya cocok buat kamu yang ingin sedikit memacu adrenalin dengan aktivitas yang sedikit ekstrim. Banana boat adalah perahu karet panjang berbentuk pisang yang bisa dinaiki hingga 5 orang dan ditarik dengan speed boat mengelilingi pulau selama 15 menit.

 

Ayo segera reservasi!